Emral Abus: Minimal Persib Bisa Curi Poin

Emral Abus: Minimal Persib Bisa Curi Poin
Matsunaga Shohei merayakan golnya untuk Persib Bandung (c) PT Liga Indonesia Baru

Bola.net - - Pelatih Persib Bandung, Emral Abus bertekad mencuri poin dalam laga tandang melawan Persija Jakarta. Meskipun, dia mengakui kekuatan Persija saat ini berbeda dan akan sulit untuk dikalahkan.

Persib akan bertandang ke markas Macan Kemayoran pada pekan ke-33 kompetisi Liga 1. Pertandingan tersebut bakal diselenggarakan di Stadion Manahan, Solo, Jumat (3/11/2017).

Meskipun hanya memasang target mencuri poin, Emral mengaku bukannya bersikap pesimis. Jika memang ada kesempatan, Emral juga meminta Persib untuk berjuang mendapat tiga poin dari pertandingan ini.

"Persib datang kesini tetap mengusung misi sekurang-kurangnya mencuri poin dan pemain berusaha untuk memenangkan pertandingan," ujar Emral Abus.

"Tentunya mengalahkan Persija tidak segampang itu, apalagi Persija sekarang berada pada posisi enam. Tren positif Persija selalu naik. Sementara Persib sedang naik turun, ada menang, ada kalah, ada draw. Mudah-mudahan besok Persib bisa memenangkan pertandingan," sambungnya.

Pelatih asal Sumatera Barat ini menilai, laga antara Persija melawan Persib adalah pertandingan yang penting bagi kedua tim. Oleh sebab itu, Emral berharap jika pertandingan nanti bisa berjalan menarik.

"Pertandingan ini adalah pertandingan prestisius. Tentu kami harapkan pertandingan besok berjalan dengan lancar, aman dan tertib. Tidak ada terjadi sesuatu apapun," tandasnya.