Empat Mantan Exco Dapat Ampunan dari PSSI

Empat Mantan Exco Dapat Ampunan dari PSSI
La Nyalla Mahmud Mattalitti © Eggi Paksha
Bola.net - La Nyalla Mahmud Mattalitti, Erwin Dwi Budiawan, Robertho Rouw, dan Tony Aprilani dipastikan bisa kembali menjabat sebagai anggota Komite Eksekutif (Exco) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI). Saat ini PSSI memilih bersikap lunak dengan mengampuni keempatnya, sehingga, empat orang tadi tidak perlu lagi meminta maaf untuk kembali ke posisi tersebut.

"Mereka bisa kembali tanpa syarat ke PSSI. Kami bersikap bijaksana karena mempertimbangkan surat FIFA tanggal 18 Desember," ujar Ketua Komisi Disiplin (Komdis) PSSI, Bernhard Limbong.

Ditambahkannya, PSSI segera memberikan panggilan untuk empat mantan Exco tersebut untuk menghadiri rapat Exco PSSI tanggal 28 Januari, di Jakarta.

Keputusan tersebut cukup mengejutkan. Sebab sebelumnya, PSSI sempat mengajukan syarat untuk kembalinya La Nyalla Mattalitti, Erwin Dwi Budiawan, Robertho Rouw, dan Tony Aprilani. Ditambahkannya, mantan empat anggota Exco tersebut dipulihkan karena PSSI benar-benar menjalankan amanah komite gabungan/Joint Committee (JC).

Sebelumnya, PSSI mengajukan tiga syarat kepada empat mantan anggota Exco yang sebelumnya diberhentikan oleh Komite Etik PSSI sejak akhir 2011 tersebut. Dikatakan Limbong, syarat tersebut telah sesuai prosedur dan disesuaikan dengan statuta maupun peraturan PSSI lainnya.

Syarat pertama yakni harus melakukan permintaan maaf kepada Ketua Umum PSSI maupun PSSI sebagai lembaga. Syarat kedua adalah harus menyampaikan pernyataan akan patuh pada aturan yang ada, kode etik maupun norma. Sedangkan ketiga harus mengundurkan diri secara tertulis dari Komite Penyelamat Sepak bola Indonesia (KPSI) dan membubarkan KPSI.

"Kondisi sekarang cukup berbeda. Sehingga, PSSI bisa melakukan pengembalian mantan Exco tanpa syarat," ujarnya.   (esa/mac)