Ekspresi Kekecewaan Maman Usai Dikalahkan Persipura

Ekspresi Kekecewaan Maman Usai Dikalahkan Persipura
Persija Jakarta (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Maman Abdurrahman tak bisa menyembunyikan perasaannya usai Persija Jakarta dikalahkan oleh Persipura Jayapura. Bek senior Persija ini mengaku sangat kecewa dengan kekalahan tersebut.

Persija sebelumnya berharap bisa mencuri poin dalam lawatannya ke Stadion Mandala pada pekan ke-29 kompetisi Liga 1, Rabu . Akan tetapi, tim berjuluk Macan Kemayoran itu malah kalah telak dengan skor, 3-0.

"Saya kecewa dengan laga ini. Ini satu-satunya pertandingan yang hasilnya gak baik. Kalah besar buat kami. Sebagai pemain bertahan, saya kecewa. Semoga ke depan bisa perbaiki lagi," ujar Maman.

Ketiga gol Persipura semuanya diborong oleh sang kapten, Boaz Salossa. Gol pertama dicetak pada menit ke-64, gol kedua di menit ke-85 dan yang terakhir di menit ke-88.

Maman kemudian membeberkan mengapa Macan Kemayoran bisa sampai kalah telak, padahal timnya dikenal memiliki pertahanan yang tangguh di Liga 1. Menurutnya, ada beberapa hal yang membuat Persipura bisa dengan mudah mengancam dan menjebol gawang Andritany Ardhyasa.

"Saya pikir memang agresivitas Persipura luar biasa. Menit-menit akhir keteteran, kondisi panas juga, tak terbiasa juga," katanya.

Akan tetapi, Maman berharap setelah ini timnya bisa langsung bangkit. Mantan bek tim nasional Indonesia ini ingin pada laga berikutnya Persija bisa meraih kemenangan demi menebus kekalahan tersebut.

"Ke depan harus diperbaiki lagi. Main di kandang bisa ganti poin di sini," tandasnya. (fit/asa)