Eks Pelatih Persib Dijuluki Sang Penyihir di Hongkong

Eks Pelatih Persib Dijuluki Sang Penyihir di Hongkong
Dejan Antonic (c) Dendy Gandakusumah

Bola.net - - Dejan Antonic kembali menorehkan prestasi di Hongkong. Pelatih South China AA ini mendapat julukan Sang Penyihir usai membawa skuat besutannya lolos ke Final Piala FA dan playoff Liga Hongkong.

Julukan Sang Penyihir disematkan pada Dejan atas keajaiban yang dibuatnya dalam enam bulan masa kerjanya di South China. Ia mampu mengubah klub yang sedang karam itu menjadi salah satu tim yang disegani.

Kerja Dejan sendiri kian sulit dengan mengingat kondisi tim yang diwarisinya saat itu. Sembilan pemain, enam di antaranya penggawa Timnas Hongkong, hengkang dari South China sebelum kedatangan pelatih asal Serbia ini.

Dejan sendiri mengaku senang dan terhormat atas julukan barunya. Menurutnya, sukses South China saat ini tak semata berkatnya.

"Kuncinya adalah kerja keras dalam latihan. Tak lupa juga saling mempercayai dan komunikasi. Saya bangga dengan semua pemain dan pelatih. Ini hasil kerja keras kami semua," ujar Dejan.

Ini bukan pertama kalinya Sang Penyihir menunjukkan keajaibannya. Ketika menangani Arema Indonesia beberapa tahun lalu, eks penggawa Persebaya Surabaya tersebut juga menunjukkan sihirnya.

Dengan kondisi tim yang nyaris serupa -mengalami eksodus pemain- Dejan berhasil membawa Singo Edan berprestasi. Bahkan, dengan pemain-pemain 'seadanya' ia membawa Arema ke Delapan Besar AFC Cup.

Dengan prestasinya saat ini, Dejan kemungkinan bakal memperpanjang kontrak di South China. Ia menyebut sudah ada komunikasi informal dengan manajemen tim untuk perpanjangan kontrak.

"Saya senang jadi bagian tim ini. Hal ini memberi motivasi saya untuk jadi kian lebih baik lagi," tutur Dejan. Namun demikian, menurut sumber Bola.net, nama Dejan masih menjadi magnet bagi klub-klub Indonesia. Ada sejumlah klub yang saat ini berminat meminangnya.