Egy Maulana Vikri Tak Kunjung Gabung, Indra Sjafri: Keterlaluan Kita Meragukan Dia

Egy Maulana Vikri Tak Kunjung Gabung, Indra Sjafri: Keterlaluan Kita Meragukan Dia
Egy Maulana Vikri (c) Mustopa El Abdy

- Konsentrasi Egy Maulana Vikri kini masih bersama Lechia Gdansk di Liga Polandia. Itu sebabnya gelandang berusia 18 tahun itu tak kunjung bergabung dengan persiapan Timnas Indonesia U-19.

Ya, Timnas Indonesia U-19 terus menggeber persiapan jelang berkiprah di Piala Asia U-19 2018 pada 18 Oktober hingga 4 November mendatang. Pelatih Indra Sjafri pun masih menunggu kedatangan Egy.

Jadwal yang padat bersama Lechia membuat Egy belum bisa bergabung dengan rekan-rekannya. Indra pun memaklumi kondisi tersebut.

"Ya sama. Kan antara timnas suatu negara dengan klub-klub harus ada kesepakatan," ujar Indra Sjafri di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Senin (17/9).

Indra tidak akan mengambil risiko untuk mencoret Egy. Arsitek asal Sumatera Barat ini setia menunggu Egy bergabung.

"Masa sih sudah main di Eropa, dia (Egy) terus kami masih meragukan dia, kan keterlaluan kita. Biasanya kan tim-tim di suatu negara kalau (main) di Piala Dunia paling juga seminggu (baru bergabung)," imbuh Indra.