
Bagi Eduard Tjong, bisa menjadi pelatih timnas Indonesia adalah suatu kebanggaan. Sebab, status sebagai pelatih timnas adalah posisi yang diinginkan oleh hampir semua pelatih di Tanah Air.
"Melatih timnas tentu saya siap karena ini mengenai bangsa. Tapi saya punya komitmen dengan PS TNI sehingga harus ada izin dari PS TNI," ujar Eduard Tjong di Kantor Persija, Senayan, Jakarta, Kamis (9/6).
"Saya juga menghormati PS TNI dan saya pun sekarang masih memikirkan kenapa PS TNI belum meraih kemenangan di ISC," tambahnya.
Nama Eduard Tjong sendiri muncul sebagai calon kandidat pelatih timnas U-19 setelah Sutan Harhara yang merupakan satu-satunya kandidat pelatih skuat Garuda Muda menerima pinangan manajemen Persela Lamongan.
Selain Eduard Tjong, calon kandidat lainnya adalah pelatih Sriwijaya FC, Widodo Cahyono Putro, serta dua pelatih muda Indonesia, Jan Saragih dan Rudy Eka Priyambada.
Namun, untuk Jan dan Eka keduanya belum terdaftar di PSSI. Pasalnya, karier kepelatihan dua pelatih tersebut dibangun di luar negeri.
Jan yang saat ini menjadi asisten pelatih Persija Jakarta mengambil lisensi kepelatihan di Malaysia. Sementara Rudy yang saat ini telah menjadi pelatih kepala tim Divisi Utama, Celebes FC mengambil lisensi kepelatihannya di Jerman. [initial]
Baca Ini Juga:
- Arema Cronus Siap Tempur di Kandang PSM Makassar
- Pelatih Persija Galau Tentukan Striker
- Ke Kandang PSM, Arema Cronus Berbekal Motivasi Tinggi
- Cemerlang di ISC, Andritany Berharap Dapat Panggilan Timnas
- Ke Kandang Perseru, Semen Padang Incar Kemenangan Tandang Pertama
- Belum Pernah Menang di ISC, Ini Penjelasan Pelatih PS TNI
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 7 Juni 2016 00:03
-
Bola Indonesia 6 Juni 2016 18:56
-
Tim Nasional 3 Juni 2016 19:10
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:35
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:21
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...