Eduard Tjong Anggap Persela Sering Lupa Bertahan

Eduard Tjong Anggap Persela Sering Lupa Bertahan
Eduard Tjong (c) Antok
Bola.net - Persela Lamongan sebenarnya tampil cukup baik di dua pertandingan terakhir lawan Arema Cronus dan Semen Padang. Bahkan mereka mampu unggul lebih dulu. Sayang, Laskar Joko Tingkir masih belum mampu mencetak kemenangan.

Transisi antara menyerang dan bertahan inilah yang sedang disoroti oleh tim pelatih Persela. "Pemain masih terpengaruh semangat untuk terus menyerang. Sehingga mereka lalai ketika menghadapi serangan balik," ungkap pelatih Eduard Tjong.

Ketika menghadapi serangan balik, para pemain sering lupa karena keasyikan menyerang. Sehingga mereka terlambat turun. Hal itu terpampang jelas pada dua pertandingan terakhir lawan Arema dan Semen Padang.

Dalam pertandingan lawan Arema, Persela bahkan sudah dua kali unggul. Tapi mereka harus puas dengan skor imbang 2-2. Sedangkan pada pertandingan lawan Semen Padang, Persela bahkan membuka skor melalui Addison Alves. Namun mereka akhirnya kalah 2-4. [initial]

 (faw/pra)