Edu Bocorkan Kekuatan PS TNI ke Persegres

Edu Bocorkan Kekuatan PS TNI ke Persegres
Eduard Tjong (c) Fitri Apriani
- Keberadaan Eduard Tjong menguntungkan Persegres Gresik United. Pelatih asal Solo ini bisa memberikan informasi berharga untuk Persegres jelang melawan PS TNI. Sebab Edu, begitu ia akrab disapa, adalah head coach PS TNI pada putaran pertama Indonesia Soccer Championship (ISC).


Sebelum membesut Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19, Edu merupakan pelatih PS TNI. Ia adalah sosok yang memimpin PS TNI pada awal ISC. Tapi pada pertengahan jalan, Edu berpisah dengan PS TNI. Ia akhirnya digantikan oleh Suharto AD.


Menyambut putaran kedua ini, Edu berpindah pihak ke Persegres. Ia akan memulai debutnya melawan PS TNI, Minggu (2/10) akhir pekan ini di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor. Meski belum bisa memberikan arahan langsung dari pinggir lapangan, Edu bakal menyumbangkan masukan untuk Sasi Kirono, caretaker Persegres.


"Meski saat ini saya belum memegang kendali Persegres, saya tetap mendampingi tim waktu away ke kandang PS TNI," ucap mantan pelatih Persiram Raja Ampat ini. "Sebagai pelatih profesional, saya akan memberi masukan ke mas Sasi Kirono menjelang pertandingan besok," tutupnya. [initial] (faw/asa)