Duo Asing Arema Cronus Batal Merapat Hari Ini

Duo Asing Arema Cronus Batal Merapat Hari Ini
Arema Cronus (c) Antok
Bola.net - Asa tim pelatih Arema Cronus agar tim mereka segera komplet jelang Piala Presiden nampaknya harus tertunda. Pasalnya, duo legiun asing mereka, Lancine Kone dan Morimakan Koita batal bergabung pada sesi latihan, Jumat (28/08) hari ini.

"Kone sebenarnya bisa datang di Malang hari ini," ujar Media Officer Arema Cronus, Sudarmaji.

"Namun, Koita baru besok bisa datang. Akhirnya, Kone memutuskan terbang dari Jakarta ke Malang bersamaan besok," sambungnya.

Sebelumnya, usai dipastikan menjadi penggawa Arema Cronus, Kone dan Koita dijadwalkan merapat ke Malang, Jumat (28/08). Bahkan, mereka dijadwalkan bakal langsung bergabung dengan rekan-rekan anyarnya pada sesi latihan sore.

Sementara itu, meski tertunda berlatih bersama skuat Arema lainnya, Sudarmaji yakin kondisi Kone dan Koita tak bermasalah. Pasalnya, mereka sudah berlatih sendiri demi menjaga kondisi fisik.

"Jadi, Sabtu besok mereka sudah langsung bisa mengikuti program tim pelatih," tandasnya. (den/yp)