Dualisme, Turnamen Marah Halim Cup 2015 Batal Digelar

- Turnamen Marah Halim Cup 2015, 04-08 Januari 2015, dipastikan batal digelar. Padahal, seperti PSMS Medan, Persija Jakarta dan Home United, sudah memastikan bakal ambil bagian.


Penyebab utamanya adalah sponsor menarik diri dari dukungan penyelenggaraan. Hal tersebut terkait dualisme yang terjadi di kepengurusan yayasan Marah Halim Cup.


"Pihak konsorsium menarik diri karena banyaknya kepentingan-kepentingan dari pihak yang tidak menginginkan penyelenggaraan," kata Ketua Panitia Pelaksana, Tursilo.


Lebih jauh diterangkannya, bahwa pihaknya menyiapkan turnamen pengganti. Hanya saja, turnamen internasional yang akan dibuat perlu pembicaraan lebih lanjut. (esa/dct)