
Bola.net - - Timnas Indonesia U-23 terus melakukan persiapan jelang tampil di Asian Games 2018. Berbagai persiapan terus dilakukan, salah satunya dengan menggelar pemusatan latihan (TC) di Lapangan ABC, Jakarta, pada 15-21 Januari 2018.
Berbagai program latihan pun terus diberikan oleh pelatih timnas U-23, Luis Milla. Diantaranya, bagaimana cara bertahan, merebut bola, dan membangun serangan.
Hingga hari kelima TC, asisten pelatih timnas U-23, Bima Sakti mengatakan bahwa pasukannya terus mengalami peningkatan performa. Namun dari 26 pemain yang ikut TC, hanya ada dua yang paling menonjol.
"Paling signifikan Febri Hariyadi dan Osvaldo Haay. Tapi saya pikir semua pemain punya kemajuan yang luar biasa," ujar asisten pelatih timnas U-23, Bima Sakti.
Bima pun mengungkapkan alasan mengapa kedua pemain tersebut berbeda dibandingkan yang lainnya. Menurutnya, Osvaldo dan Febri mempunyai kemampuan lari yang cepat dan dapat bekerja sama dengan tim.
"Ya dari sisi kecepatan kemudian kolaborasi dengan pemain yang lain mereka sangat bagus," tutup pelatih kelahiran Balikpapan ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 18 Januari 2018 16:02
-
Bola Indonesia 18 Januari 2018 02:14
-
Tim Nasional 17 Januari 2018 20:17
Ada Tiga Senior, Skuat Timnas untuk Test Event Sudah di Tangan PSSI
-
Tim Nasional 17 Januari 2018 16:33
Unik, Timnas U-23 Latihan Voli Pantai dan di Lapangan Sintetis
-
Bola Indonesia 17 Januari 2018 16:02
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 04:32
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 04:15
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 03:45
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 03:32
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 03:15
-
Liga Italia 23 Maret 2025 03:03
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...