
Bola.net - Dua pemain muda Persebaya Surabaya, Dicky Kurniawan dan Akbar Firmansyah terus mencuri perhatian. Keduanya menunjukkan progres yang bagus setelah dua pekan berlatih dengan tim senior.
Bahkan, saat Persebaya melakoni uji coba dengan Bintang Timur, keduanya turut menyumbangkan gol. Dicky mencetak satu gol, sementara Akbar mengemas dua gol untuk Green Force.
Pujian demi pujian pun mengalir untuk keduanya. Salah satunya datang dari winger asing Persebaya, Mahmoud Eid. Pemain kelahiran Swedia itu secara khusus memuji kecepatan Akbar.
Advertisement
"Pemain nomor 20 (Akbar Firmansyah) memiliki talenta. Larinya cepat, tendangannya keras, hanya tinggal menambah kekuatan ototnya," katanya seperti dilansir laman resmi Persebaya, Sabtu (12/9/2020).
Dicky dan Akbar merupakan jebolan Persebaya U-18 yang diberikan kesempatan berlatih dengan tim senior sejak 31 Agustus lalu. Mereka pernah membawa Persebaya menjuarai Piala Soeratin U-17.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Permintaan Aji
Kemampuan dua pemain itu juga diakui oleh pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso. Dalam beberapa kesempatan dia mengatakan keduanya punya masa depan yang cerah.
Hanya saja, Aji meminta agar keduanya itu tidak terlalu banyak diekspos. Karena usianya masih sangat muda dan memerlukan ruang bertumbuh dan memperbaiki kekurangan.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Ini Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 11 September 2020 22:05
Winger Persebaya Dukung Pemain Muda Bersinar dengan Tim Senior
-
Bola Indonesia 11 September 2020 22:01
Oktafianus Fernando Tidak Kaget Persebaya Langsung Tancap Gas
-
Bola Indonesia 11 September 2020 21:08
-
Bola Indonesia 11 September 2020 19:47
-
Bola Indonesia 10 September 2020 20:47
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:15
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 12:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 12:56
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 12:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 12:53
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...