Dua Legenda Real Madrid Sapa Surabaya

Dua Legenda Real Madrid Sapa Surabaya
Indra Sjafri dan Ismed Sofyan (c) Fafa Wahab
Bola.net - Dua legenda Real Madrid, Michel Salgado dan Fernando Morientes akan menyambangi Surabaya. Salgado dan Morientes akan bertanding dalam Starbol Indonesia, Star Indonesia vs Star Legends, Sabtu (15/11/2014) besok sore di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya.

Karena hanya pertandingan eksibisi, maka Salgado dan Morientes akan bermain untuk kedua tim. "Pada babak pertama mereka main di star Indonesia, dan pada babak kedua main di star legend," kata Arief Budiman, Project manager Joma Indonesia.

Sayang pihak panitia tidak menghadirkan Morientes dan Salgado dalam sesi jumpa pers yang diadakan di salah satu hotel mewah di pusat Surabaya. Sebagai gantinya, pihak panitia hanya menghadirkan Ismed Sofyan dan mantan pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri.

Meski hadir, Indra ternyata tak akan memiliki peran dalam pertandingan besok. Sebab pihak penyelenggara sudah menunjuk dua pelatih tersendiri untuk menangani star legends maupun star Indonesia.

"Jadi ini adalah apresiasi kepada Coach Indra Sjafri yang bisa menghidupkan sepakbola Indonesia. Coach Indra telah memberikan trofi yang sudah lama kita dambakan," tutup Arief. (faw/dzi)