Dragan: Wasit Masalah Terbesar Sepakbola Indonesia

Dragan: Wasit Masalah Terbesar Sepakbola Indonesia
Dragan Djukanovic (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Pelatih Borneo FC, Dragan Djukanovic memberikan penilaian kepada wasit di Tanah Air. Dikatakannya, sampai saat ini wasit tetap jadi masalah terbesar sepakbola Indonesia.

Dragan baru saja memimpin anak-anak asuhnya bermain melawan PS TNI pada kompetisi Liga 1 musim 2017 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Senin (17/4) malam. Pertandingan itu berakhir dengan skor imbang, 2-2.

Usai laga, Dragan mengeluhkan kinerja asisten wasit. Sebab, perangkat pertandingan itu ditudingnya sempat beberapa kali membuat kesalahan.

Dikatakan Dragan, di awal-awal kariernya di Indonesia dia terkejut dengan kinerja para korps baju hitam. Meski saat ini sudah cukup terbiasa, namun dia tetap menyebut masalah wasit ini belum benar-benar teratasi.

"Saya sudah disini satu tahun lebih jadi mulai terbiasa. Jadi di awal-awal saya sangat protes karena kaget dengan situasi dan kualitas wasit di sini," ujar Dragan.

"Sekarang sudah mulai terbiasa tapi tetap menurut saya kualitas wasit disini jadi masalah terbesar di sepakbola Indonesia," sambung pelatih asal Montenegro ini.

Pada laga melawan PS TNI tersebut, Dragan memainkan Marquee Player timnya yakni Shane Smeltz. Dia menilai, pemain asal Selandia Baru itu merupakan pemain hebat tapi masih belum bisa menampilkan permainan terbaiknya.

"Sejauh ini saya melihat dia punya teknik yang bagus, penguasaan bola yang bagus. Tapi dia butuh waktu untuk bisa menyatu dengan tim dan membantu tim di kompetisi nanti," tutupnya.