Djadjang: Kemenangan Ini Untuk Warga Bandung

Djadjang: Kemenangan Ini Untuk Warga Bandung
Persib Bandung (c) Eggi Paksha
- Persib Bandung sukses menjadi juara gelaran Piala Presiden 2015. Di partai puncak yang digelar di Gelora Bung Karno, Persib mampu mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor 2-0.


Berbicara dalam konferensi pers setelah pertandingan, Djadjang Nurjaman mempersembahkan kemenangan itu kepada para pendukung Persib. Namun pelatih Persib itu juga tak lupa memberikan selamat atas kesuksesan para pemainnya.


"Saya ucapkan selamat kepada pemain kami yang telah memenangi babak final ini, dan telah memberikan gelar untuk warga Bandung," ucap Djadjang.


Lebih lanjut Djadjang menambahkan bahwa kemenangan ini merupakan prestasi yang membanggakan. Ia pun merasa bangga dengan perjuangan timnya.


"Bisa menang atas Sriwijaya di stadion GBK, kebanggaan para pemain Indonesia, dan dihadiri oleh ribuan bobotoh yang sudah melakukan perjuangan luar biasa untuk bisa datang ke sini. Itu sangat luar biasa. Saya ucapkan selamat sekali lagi untuk para pemain." [initial]


 (bola/hsw)