Ditahan Imbang Mitra Kukar, Kapten Bali United Tetap Bersyukur

Ditahan Imbang Mitra Kukar, Kapten Bali United Tetap Bersyukur
Bali United (c) ISC
- Kendati timnya gagal meraih poin penuh di kandang saat melawan Mitra Kukar, Fadil Sausu tak kecewa. Kapten Bali United ini menilai timnya telah bermain apik pada laga tersebut, terutama di tengah badai cedera yang melanda mereka.


"Pertandingan melawan Mitra Kukar bisa dibilang sangat menarik untuk disaksikan. Kami tertinggal di menit awal dan tensi pertandingan sangat tinggi setelah itu," ujar Fadil.


"Hasil imbang patut kami syukuri karena Mitra Kukar juga bermain cukup baik. Semua pemain sudah tampil habis-habisan dan tidak kenal menyerah untuk demi nama Pulau Bali," imbuhnya.


Menurut Fadil, laga ini membuat perasaannya campur aduk. Ia senang karena akhirnya Serdadu Tridatu mampu menyamakan kedudukan.


"Namun, kami pastinya juga sedih lantaran ada lagi teman kami yang mengalami cedera," tuturnya.


Bali United sendiri bermain imbang 1-1 kala menjamu Mitra Kukar pada laga pekan kesebelas ISC A 2016. Pada laga yang dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar Bali, Sabtu (23/07) ini, mereka tertinggal lebih dulu melalui sepakan jarak jauh Bayu Pradana pada menit 4. Namun, pada menit 72, I Made Wirahadi mampu memanfaatkan umpan silang Fadil Sausu untuk menyamakan kedudukan.


Dengan hasil imbang ini, Bali United menempati peringkat sembilan klasemen sementara ISC A 2016. Mereka kini mengoleksi 16 poin dari 11 laga.


Sementara itu, ihwal assist yang ia buat pada laga tersebut, Fadil mengaku hal ini sebagai buah kebebasan yang diberikan sang pelatih padanya. Ia menyebut, di babak kedua, Indra Sjafri memberinya kebebasan untuk bermain di posisi manapun.


"Kebetulan saya melihat ada peluang di sebelah kiri dan saya coba untuk memanfaatkan celah tersebut untuk memberikan umpan ke Wirahadi. Sebagai pemain kita memang di tuntut pintar melihat kelemahan lawan," tandasnya. [initial]


 (den/gia)