
Bola.net - - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), Berlinton Siahaan menjelaskan perihal gaji pemain timnas Indonesia. Menurutnya, masalah gaji pemain yang dipanggil timnas adalah urusan PSSI bukan operator liga.
Sebelumnya, PT LIB selaku operator kompetisi Liga 1 mendapatkan tuntutan untuk memberikan penjelasan terkait 15 aspek oleh Forum Klub Sepakbola Profesional Indonesia (FKSPI). Salah satu dari 15 tuntutan itu adalah penjelasan tentang hak gaji pemain yang dipanggil timnas.
"Gaji timnas, sebetulnya ini bukan tanggung jawab operator tapi PSSI karena mereka yang janjikan selama dipakai timnas akan dibayar PSSI," tutur Berlinton.
Berlinton juga menegaskan, masalah itu juga sudah ada aturannya. Bahkan diatur dalam regulasi FIFA, sebagai federasi sepakbola paling tinggi di dunia. Jadi kurang tepat jika masalah gaji pemain timnas ditanyakan pada PT LIB.
"Ini regulasi FIFA. Biaya dari klub ke timnas yang tanggung adalah federasinya, lalu yang tanggung cedera adalah klub," kata Berlinton.
"Klub harus punya asuransi ke pemain. Ini berlaku bagi Messi sekaligus. Ini regulasi FIFA lho," sambungnya.
Sebelumnya, 15 klub Liga 1 yang tergabung dalam FKSPI juga menebar ancaman jika tuntutan mereka tidak dipenuhi. Jika PT LIB tidak memberikan penjelasan dalam 14 hari sejak 4 Oktober 2017, maka mereka akan melakukan aksi mogok berkompetisi.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 5 Oktober 2017 19:57
-
Bola Indonesia 5 Oktober 2017 10:42
-
Bola Indonesia 4 Oktober 2017 16:04
-
Bola Indonesia 19 September 2017 06:24
-
Bola Indonesia 1 September 2017 07:36
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...