Diposisikan Underdog, PS TNI Kian Termotivasi

Diposisikan Underdog, PS TNI Kian Termotivasi
PS TNI (c) Antok
- Suharto AD mengaku tak kesal anak asuhnya kerap diposisikan sebagai tim underdog. Menurut Pelatih PS TNI ini, cap underdog justru membuat skuatnya mendapat suntikan motivasi lebih.


"Cap ini justru merupakan keuntungan bagi kita," ujar Suharto.


"Anak-anak termotivasi bermain lebih baik lagi melawan tim yang lebih kuat," sambungnya.


Sebelumnya, PS TNI sukses menjadi tim kejutan pada gelaran turnamen Piala Jenderal Sudirman ini. Tak diunggulkan, mereka mampu menjuarai Grup C.


PS TNI sendiri bakal menghadapi Semen Padang pada laga perdana mereka di Grup D Delapan Besar Piala Jenderal Sudirman. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Manahan Solo, Sabtu (12/12) sore.


Sementara itu, Suharto juga menjawab pertanyaan yang banyak beredar ihwal permainan trengginas Legimin Rahardjo dan kawan-kawan sepanjang gelaran ini. Menurutnya, tak ada rahasia khusus -baik secara asupan gizi maupun program latihan- di balik performa anak asuhnya.


"Rahasia kita hanya kerja dan berdoa saja," tandasnya.[initial]


 (den/dzi)