Dihantui Cedera, Bali United Tetap Wajib Siap Tempur

Dihantui Cedera, Bali United Tetap Wajib Siap Tempur
Hasyim Kipuw (c) ISC
- Badai cedera yang melanda timnya menjadi perhatian khusus dari Hasim Kipuw. Mantan pemain belakang Arema Cronus ini menegaskan timnya harus siap dengan kondisi ini kala melakoni laga lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016, kontra PS TNI.


"Situasi kami saat ini memang benar-benar di luar dugaan. Kami kehilangan beberapa pemain saat jadwal kompetisi cukup padat," ujar Kipuw. "Karenanya, pemain yang fit wajib tampil maksimal untuk pertandingan kontra PS TNI," sambungnya.


Bali United bakal menjamu PS TNI pada pekan ke-12 ISC A 2016. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali, Rabu (27/07).


Sebelumnya, sejumlah pemain Bali United tumbang pada laga kontra Mitra Kukar pada laga terakhir mereka. Para pemain ini antara lain: Kiko Insa, Loudry Meilana Setiawan dan Martinus Novianto.


Para pemain ini menambah panjang daftar penggawa Bali United yang menderita cedera. Sebelumnya, Ahn Byung Keon, Syakir Sulaiman, Sukarja, dan Lucas Patinho harus menepi akibat cedera.


Menghadapi situasi ini, menurut Kipuw, para penggawa Bali United perlu suntikan semangat ekstra. Karenanya, ia meminta dukungan langsung suporter Bali United pada laga ini.


"Besar harapan kami untuk mendapat dukungan penuh dari suporter di pertandingan nanti," tandas eks pemain Arema Cronus tersebut.[initial]


  (den/dzi)