
Bola.net - - Winger Persebaya Surabaya, Irfan Jaya dipastikan akan tetap bertahan di Persebaya musim depan. Sekali pun banyak klub yang berminat untuk mendapatkan tanda tangan pemain asal Bantaeng, Sulawesi Selatan ini.
Bahkan salah satu klub luar jawa sangat ingin menebus kontrak Irfan Jaya yang masih tersisa satu musim bersama Persebaya. Tetapi Irfan tak ingin meninggalkan Green Force, tim yang membesarkan namanya.
”Saya nyaman di Persebaya, sudah seperti keluarga. Saya akan terus bersama Persebaya [sampai] musim 2019," kata Irfan Jaya sebagaimana dilansir laman resmi klub.
Advertisement
"Banyak tawaran memang, tapi Persebaya prioritas. Tim ini yang mengangkat saya hingga seperti ini," sambungnya.
Nama Irfan Jaya memang menanjak setelah membela Tim Kota Pahlawan sejak kompetisi Liga 2 musim 2017, bahkan ia menjadi pemain terbaik usai mengantarkan Persebaya promosi ke Liga 1.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Pemain Penting
Sementara Manajer Persebaya, Chandra Wahyudi mengatakan bahwa Irfan Jaya merupakan pemain yang sangat penting dalam skuat Green Force. Sehingga tidak ada alasan untuk tidak dipertahankan.
"Irfan adalah salah seorang pemain paling penting kami musim ini. Tidak berlebihan jika kami mempertahankan dia," tambahnya.
Berita Video
Berita video nilai rapor pemain Manchester United saat mengalahkan Huddersfield 3-1 dalam lanjutan Premier League 2018-2019, Rabu (26/12/2018).
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 27 Desember 2018 22:12
-
Bola Indonesia 27 Desember 2018 21:39
-
Bola Indonesia 27 Desember 2018 21:27
-
Bola Indonesia 27 Desember 2018 20:57
-
Bola Indonesia 27 Desember 2018 20:46
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...