Digelontor Madura United, Tamparan Keras Bagi Semen Padang

Digelontor Madura United, Tamparan Keras Bagi Semen Padang
Semen Padang (c) Piala Presiden 2017

Bola.net - - Kekalahan telak Semen Padang dari Madura United membuat kecewa manajemen klub berjuluk Kabau Sirah ini. Mereka menyebut bakal menggelar evaluasi menyusul hasil yang diibaratkan sebagai sebuah tamparan keras ini.

Semen Padang harus menelan kekalahan kala bertandang ke kandang Madura United. Pada pertandingan yang dihelat di Stadion Gelora Bangkalan, Senin , gawang Kabau Sirah digelontor enam gol tanpa balas oleh Peter Odemwingie dan kawan-kawan.

"Ini adalah tamparan keras. Kita akan lakukan evaluasi," ujar Manajer Semen Padang, Win Bernadino.

Menurut Win, kendati menyakitkan, kekalahan ini bukanlah kiamat bagi Semen Padang. Pasalnya, perjalanan mereka di ajang Liga 1 ini masih panjang. "Masih banyak pertandingan yang bisa kita menangkan," tuturnya.

Win juga berpesan agar kekalahan ini tak membuat semangat para penggawa Semen Padang hancur. Menurutnya, tim sukses adalah tim yang mampu bangkit setelah kalah.

"Kita tidak boleh tertunduk, tapi kita harus berkepala tegak untuk menatap pertandingan selanjutnya," tandasnya. (den/asa)