Dibekuk Arema, Dejan Tetap Puas

Dibekuk Arema, Dejan Tetap Puas
Dejan Antonic (c) Bolanet
Bola.net - Kekalahan anak asuhnya dari Arema Cronus, pada laga pertama Bali Island Cup 2015, tak membuat Dejan Antonic kecewa. Pelatih Pelita Bandung Raya ini mengaku puas dengan permainan anak asuhnya.

"Tak ada masalah dengan hasil ini," ujar Dejan, pada Bola.net.

"Saya sudah puas dengan penampilan pemain pada pertandingan ini," sambungnya.

Sebelumnya, pada laga di ajang Bali Island Cup, Kamis (12/03), PBR harus mengakui keunggulan Arema Cronus dua gol tanpa balas. Dua gol Arema pada laga yang dihelat di Stadion Kapten Dipta Gianyar ini dicetak Ferry Aman Saragih pada menit 57 dan Cristian Gonzales dua menit berselang.

Sementara itu, Dejan juga mengacungkan jempol pada penampilan Arema. Menurutnya, mereka adalah tim yang sulit dikalahkan.

"Berat sekali pertandingan lawan mereka," tandasnya. (den/dzi)