Demo Kemenpora, Tujuh Korwil Jakmania Mendapat Sanksi

Demo Kemenpora, Tujuh Korwil Jakmania Mendapat Sanksi
Jakmania saat melakukan aksi demo. (c) ist
Bola.net - Polemik yang menerpa Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) dan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), membelah soliditas The Jakmania- julukan suporter Persija Jakarta.

Pemicunya, sebanyak tujuh koordinator wilayah (Korwil), mendapatkan sanksi administrasi dari Ketua Umum The Jakmania, Richard Achmad Supriyanto. Adapun Korwil yang dimaksud, yakni Pamulang, Cawang-Halim, Pasar Minggu, Srengseng, Pondok Betung, (Brader), Karawang (Pasundan Boys) dan Lebak Bulus.

"Sanksi tersebut, kini memang baru kami sebatas lisan. Sedangkan dalam bentuk resminya, surat tertulis, akan disampaikan secepatnya," kata Ketua Korwil Cawang-Halim, Abas Ahyadi.

Hal tersebut, diakuinya, berlaku hingga satu tahun ke depan. Sedangkan penyebabnya, lantaran sebanyak tujuh Korwil tersebut melakukan aksi damai menuntut agar Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi direshuffle, di depan halaman kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, belum lama ini.

"Kami bukannya berpihak pada salah satu pihak. Melainkan, sedih karena Persija tidak berlaga. Padahal hal tersebut, reaksi spontan kami tanpa ada maksud apapun. Ini kebijakan dari Ketum The Jakmania yang otoriter, dan tanpa adanya mekanisme yang sesuai organisasi," pungkas Abas. (esa/mac)