Demi Piala Asia 2023, PSSI Siap Kolaborasi dengan Pemerintah

Demi Piala Asia 2023, PSSI Siap Kolaborasi dengan Pemerintah
Sekjen PSSI Azwan Karim (c) AFP
- Keinginan PSSI untuk menjadikan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Asia 2023 mendapatkan respons positif dari FIFA. Pasalnya, FIFA melalui AFC telah menetapkan Indonesia sebagai salah satu kandidat tuan rumah.


AFC juga telah menentukan beberapa persyaratan yang harus dipenuhi Indonesia bila ingin terpilih menjadi tuan rumah. Salah satu syarat yang diberikan ialah adanya surat jaminan dari pemerintah.


Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI Azwan Karim mengungkapkan, pihaknya siap bekerja sama dengan pemerintah. Itu dilakukan agar bisa mendapatkan surat jaminan tersebut.


"Makanya harus terjadi kolaborasi dengan pemerintah untuk mewujudkan itu. PSSI kan dari dulu maunya berkolaborasi," ujar Azwan kepada wartawan di Jakarta, Kamis (14/4).


Terkait dengan kesiapan fasilitas, Azwan menyebut itu bukanlah yang pertama. Bagi Azwan, sinergi dengan pemerintah harus lebih dulu dilakukan.


"Yang pertama justru surat dukungan dari pemerintah. Kalau masalah teknis sangat mudah dilakukan," ungkap Azwan.


PSSI sendiri mendaftarkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Asia 2023 pada 19 November 2015 lalu. Indonesia bakal bersaing dengan Tiongkok, Korea Selatan (Korsel), dan Thailand. [initial]


 (fit/asa)