Demi Persebaya Lolos, Oktafianus Fernando Kesampingkan Target Pribadi

Demi Persebaya Lolos, Oktafianus Fernando Kesampingkan Target Pribadi
Oktafianus Fernando (c) Mustopa El Abdy

Bola.net - - Winger Persebaya Surabaya, Oktafianus Fernando bertekad membantu Persebaya meraih hasil maksimal pada turnamen Piala Presiden 2019 yang disiarkan langsung Indosiar. Ia ingin Green Force bisa terus melaju ke babak berikutnya.

Ofan, sapaan karibnya, tidak ingin Persebaya terhenti di babak delapan besar seperti musim lalu. Sehingga tim kebanggaan Arek Suroboyo ini harus bisa menaklukkan Tira Persikabo.

"Tahun lalu kan (terhenti) di fase delapan besar. Setidaknya mau yang lebih baik, kalau bisa juara," kata Ofan usai latihan di Lapangan Mapolda Jawa Timur.

Bahkan, demi mewujudkan target tim, Ofan akan mengesampingkan target pribadinya untuk mencetak gol pada turnamen tersebut. Karena bagaimana pun, kemenangan Persebaya adalah yang utama.

"Kalau mencetak gol, kemungkinan belum, yang penting tim menang karena ini babak knock out, Kayaknya pemikiran seperti itu dikesampingkan dulu, yang penting tim," jelasnya.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters

1 dari 1 halaman

Temukan Pakem

Lebih lanjut, Ofan berharap Persebaya bisa segera menemukan pakem permainannya. Sehingga bisa kembali menakutkan seperti saat menjelang akhir musim kompetisi Liga 1 2018 lalu.

"Karena karakter kita, seperti itu, cara pressing, cara merebut bola secepatnya dan kuasai pilihan passing," tegas jebolan klub internal Persebaya ini.

Terkait persaingan di dalam tim, Ofan mengatakan bahwa persaingan tetap kompetitif seperti musim lalu. Ditambah lagi, adanya beberapa pemain anyar di lini serang Green Force.