
Bola.net - Bek PSIS Semarang, M. Rio Saputro memutuskan untuk melelang salah satu jerseynya. Langkah itu diambil untuk membantu masyarakat yang terdampak pandemi Virus Corona.
Jersey yang dilelang yakni seragam yang dipakai saat berkompetisi di Liga 2 2017. Jersey tersebut cukup bersejarah karena mengantarkan PSIS juara tiga dan promosi ke Liga 1.
”Saya sengaja melelang salah satu jersey bersejarah ini. Harapannya uang hasil lelang bisa membantu masyarakat yang membutuhkan,” kata Rio Saputro.
Advertisement
”Karena di luar sana banyak saudara-saudara kita yang pekerjaannya terhambat karena adanya Corona,” imbuhnya.
Pemain asal Jepara tersebut menegaskan bahwa dirinya ikhlas melelang jersey penuh kenangan tersebut. Karena tujuannya membantu masyarakat.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Dilelang Melalui Instagram
Jersey M. Rio Saputro dilelang melalui akun instagram resmi PSIS Semarang dengan start bid Rp500 ribu. Penawaran berlaku dengan kelipatan Rp50 ribu.
Lelang sendiri akan dilakukan terhitung 1 April hingga 3 April 2020 mendatang.Pemenang akan ditentukan sesuai bid tertinggi.
Hasil lelang sendiri sepenuhnya akan didonasikan kepada masyarakat yang pekerjaannya terdampak pandemi virus Corona (covid-19).
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 31 Maret 2020 20:49
Curhat Gelandang Asing PSIS Pertama Kali Hadapi Penghentian Kompetisi
-
Bola Indonesia 31 Maret 2020 17:29
-
Bola Indonesia 31 Maret 2020 12:29
Tak Semua Merugi Kompetisi Dihentikan, Finky Pasamba Contohnya
-
Lain Lain 31 Maret 2020 00:55
Dokter Tim PSIS Semarang Sebut Vitamin C Bisa Bantu Jaga Daya Tahan Tubuh
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:28
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:24
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:18
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 13:16
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 13:15
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:15
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...