
Merespon hal tersebut, bek Maung Bandung, Tony Sucipto tak mempermasalahkan jika pada akhirnya pelatih asal Serbia itu akan melatih Persib. Tony mengungkapkan jika Dejan merupakan salah satu pelatih yang sudah mempunyai banyak pengalaman di Indonesia.
"Kalau menurut saya sih tidak masalah siapapun pelatih yang menggantikan Djanur. Selain itu Dejan juga pelatih yang sudah cukup tahu tentang sepakbola Indonesia," ujar Tony saat dihubungi , Selasa (19/1).
Lebih lanjut, Tony menilai jika mantan pelatih Persipasi Bandung Raya (PBR) itu sosok yang bisa memanfaatkan para pemain muda. "Dejan pelatih bagus yang bisa memadukan pemain senior dan muda. Contohnya waktu ISL 2014 dia bisa meloloskan PBR sampai babak semi final," ungkapnya.
Seperti diketahui, saat ini Persib banyak diisi oleh para pemain muda. Tentu dengan kedatangan Dejan akan membawa angin segar bagi tim kesayangan bobotoh tersebut.
"Ya mungkin dengan pertimbangan-pertimbangan manajemen pilih Dejan pastinya cocok dengan materi Persib yang banyak di tinggal pemain-pemain berpengalaman. Apalagi sekarang Persib juga banyak mempromosikan pemain muda," tutupnya.[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 17 Januari 2016 00:10
-
Bola Indonesia 17 Januari 2016 00:07
-
Bola Indonesia 31 Desember 2015 18:45
-
Bolatainment 22 Desember 2015 12:19
Gara-gara Main Bola, Ibu Kiper Persib Ini Sering di Panggil ke Sekolah
-
Bola Indonesia 20 Desember 2015 23:23
Tak Dipakai Persib, Shahar Ginanjar Buktikan Kualitasnya di Mitra Kukar
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...