Dejan Antonic Tak Puas dengan Penampilan Anak Asuhnya

Dejan Antonic Tak Puas dengan Penampilan Anak Asuhnya
Gol Vladimir Vujovic menyelamatkan Persib dari kekalahan (c) Fitri Apriani
- Pelatih Persib Bandung, Dejan Antonic mengaku belum puas dengan penampilan anak asuhnya pada laga perdana turnamen Piala Bhayangkara 2016 melawan Mitra Kukar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (17/3) malam. Dalam pertandingan tersebut, Atep dkk di tahan imbang 1-1.


Persib tertinggal lebih dulu lewat gol Marlon da Silva pada menit ke-28. Maung Bandung berhasil membalas melalui gol penyeimbang yang dicetak Vladimir Vujovic via titik putih pada menit ke-88. Penalti tersebut diberikan setelah wasit memvonis Septian David menjatuhkan akselerasi David Laly di kotak penalti.


“Saya tidak puas karena kami hanya mendapatkan satu poin. Awalnya, kami ketinggalan 1-0, keadaan itu yang membuat pemain jadi seperti memiliki beban,” ujar Dejan usai pertandingan.


Meski demikian, pelatih 47 tahun itu tetap memuji anak asuhnya. Dejan menilai, dengan hasil imbang tersebut Maung Bandung bisa mengambil pelajaran sebelum menghadapi lawan berikutnya.


“Strategi sudah berjalan, cuma kami bermain terlalu cepat. Sementara Mitra Kukar bermain tanpa beban. Kami harus belajar dari pertandingan ini sebelum melawan Borneo,” pungkasnya. [initial]


 (fit/pra)