Dejan Antonic Siap Matangkan Pemain Muda di Persib Bandung

Dejan Antonic Siap Matangkan Pemain Muda di Persib Bandung
Dejan Antonic (c) Antok
- Banyaknya pemain senior Persib Bandung yang hengkang tak membuat Dejan Antonic risau. Pelatih yang kini menangani Persib ini mengaku siap mematangkan pemain-pemain muda tim berjuluk Pangeran Biru ini.


"Musim ini, tim tidak sama seperti musim lalu. Musim ini kita banyak pemain muda," ujar Dejan Antonic, pada


"Namun, ini tak jadi masalah. Pelan-pelan akan kita matangkan pemain-pemain muda ini," sambungnya.


Dejan sendiri memiliki reputasi bagus dalam mematangkan pemain muda. Dari beberapa klub yang ia tangani sebelumnya, Dejan selalu menumpukan kekuatan timnya pada pemain-pemain muda yang ia miliki macam Fariz Bagus Dhinata, Saddam Hi Tenang, Rahmad Hidayat, Ghozali Siregar dan Kim Kurniawan.


Sebelumnya, sejumlah pemain senior Persib Bandung macam Firman Utina dan M. Ridwan telah resmi meninggalkan klub tersebut. Sebagai gantinya, usai resmi melatih klub tersebut, Dejan memboyong trio eks anak asuhnya di Persipasi Bandung Raya lalu. Mereka adalah Rahmad Hidayat, Kim Jeffrey Kurniawan dan David Laly. Hari ini, Kamis (21/1), Rahmad beserta dua rekannya ini telah berada di Bandung.


Menurut Rahmad, kedatangannya di Bandung, atas undangan Dejan. Ia juga mengaku sejauh ini belum ada kontrak resmi dengan manajemen Persib.


"Yang pasti saya merasa senang sekali dan tentunya bangga," tutur eks penggawa Pro Duta FC ini. (den/dzi)