Dejan Antonic: Saatnya Persiapkan Diri Lawan Persib

Dejan Antonic: Saatnya Persiapkan Diri Lawan Persib
Dejan Antonic (c) Widojo
Bola.net - Hasil imbang tanpa gol yang diraih para penggawa Pelita Bandung Raya (PBR) kala menantang Gresik United, Rabu (23/04), tak membuat Dejan Antonic risau. Menurut Pelatih PBR ini, kini saatnya mereka menatap laga melawan Persib Bandung.

"Pertandingan ini berat bagi kedua tim arena kami sama-sama kalah di pertandingan sebelumnya. Di pertandingan ini, kami sama-sama ngotot agar tidak kalah lagi," ujar Dejan, pada Bola.net.

"Sekarang, kita harus beranjak menatap pertandingan melawan Persib Bandung. Kita harus benar-benar mempersiapkan diri menjelang pertandingan ini," sambungnya.

Sebelumnya, dalam laga lanjutan kompetisi Indonesia Super League 2014, PBR hanya mampu bermain imbang kala dijamu Gresik United. Tak ada gol tercipta dalam pertandingan yang dihelat di Stadion Tri Dharma Gresik ini.

Lebih lanjut, Dejan mengaku anak asuhnya berpeluang memenangi pertandingan ini. Namun, Kim Kurniawan dan kawan-kawan tak bisa memanfaatkan peluang mencetak gol ke gawang Gresik United, yang di laga tersebut dikawal Sukasto Effendi.

Tim kami banyak mendapat peluang terutama di babak kedua. Sayangnya, kita tak bisa memanfaatkan ini," sambungnya. (den/dzi)