Dejan Antonic Puas Dengan Performa Anak Asuhnya

Dejan Antonic Puas Dengan Performa Anak Asuhnya
Dejan Antonic © Wearemania
Bola.net - Masih belum terlalu tajamnya penampilan penggawa Arema Indonesia, tak membuat Dejan Antonic berkecil hati. Bahkan, Pelatih Arema Indonesia ini menyebut bahwa penampilan anak asuhnya tergolong apik.

"Saat ini masih sulit bagi kita untuk melihat permainan anak-anak yang sesungguhnya. Sebab, saat ini sesi latihan kita masih diprioritaskan di latihan kebugaran," ujar Dejan pada Bola.net.

Sebelumnya, dalam laga uji coba melawan PS Djagung, Kamis (09/10) lalu, Arema hanya berhasil menang 3-0. Meski menang, bagi sebagian pihak, hasil ini dianggap kurang menyakinkan. Pasalnya, lawan mereka memiliki level yang jauh di bawah tim berjuluk Singo Edan tersebut.

Sementara itu, menanggapi anggapan ini, Dejan mengaku tak mempermasalahkan. Hasil laga uji coba, menurut pelatih berdarah Serbia ini, bukanlah gambaran kekuatan sesungguhnya dari tim yang dia latih sejak musim lalu tersebut.

"Di uji coba, saya hanya melihat sejauh mana pemain bisa tetap menunjukkan permainan terbaiknya meski dalam tekanan. Saya rasa, dari uji coba ini, saya cukup puas dengan penampilan anak-anak," dia menandaskan. (den/mac)