
Bola.net - Persebaya Surabaya masih menanti kedatangan bomber asal Brasil, David da Silva. Penyerang berkepala plontos tersebut disebut-sebut belum mencapai kesepakatan dengan tim Kota Pahlawan.
Namun, Persebaya tidak terlalu khawatir jika David da Silva tidak bisa kembali ke Surabaya. Sebab, masih ada Mahmoud Eid yang bisa diproyeksikan sebagai ujung tombak.
Hal itu diungkapkan oleh asisten pelatih Persebaya, Mustaqim. Menurut dia, winger asal Swedia tersebut punya karakter menyerang sehingga bisa diandalkan di lini depan.
Advertisement
"Saya pikir Mahmoud ada karakter penyerang, mungkin dia bisa digeser bergantian, tergantung kebutuhan," kata Mustaqim kepada awak media.
Mahmoud Eid juga cukup produktif bersama Persebaya di awal musim. Dia mampu mencetak dua gol pada ajang pramusim, dan satu gol pada pekan ketiga Shopee Liga 1 2020.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Screening Gol Bagus
Dengan kemampuan yang dimiliki Mahmoud Eid tentu menjadi opsi bagi Persebaya jika nantinya kehilangan David da Silva. Selain striker lokal yang dimiliki tim Kota Pahlawan.
"Selama ini kan dia penyerang, tapi dia ke pinggir, tapi kalau saya lihat dia di videonya, dia banyak ke ekstra striker dan itu bisa ditaruh ke striker," lanjut Mustaqim.
"Dia screening gol bagus , skill bagus dan ada itu pada dia untuk penyerang," tandas pelatih asal Surabaya tersebut.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Persikabo Agendakan Uji Coba dengan Persija, Kapan?
- Kiper Madura United Muhammad Ridho Kini Berstatus Mahasiswa Baru
- Liga 1: Matangkan Persiapan, Madura United Agendakan 2 Uji Coba
- Evan Dimas Masih Punya Satu Mimpi: Juara Bersama Timnas Indonesia
- Mahmoud Eid Berharap David da Silva Bertahan di Persebaya
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 7 September 2020 20:54
-
Bola Indonesia 7 September 2020 19:21
Mahmoud Eid Bergabung, Persebaya Tinggal Menunggu David da Silva
-
Bolatainment 15 Agustus 2020 01:23
Terinspirasi Presiden Persebaya, Mustaqim Bersepeda Hingga ke Luar Kota
-
Bola Indonesia 14 Maret 2020 20:19
-
Bola Indonesia 14 Maret 2020 17:33
Usai Dikalahkan Persipura, Latihan Persebaya Tak Dipimpin Aji Santoso
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 13:45
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:45
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:41
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 13:31
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:30
-
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025 13:16
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...