Daftar 3 Tim yang Terdegradasi dari BRI Liga 1 2023/2024: Sampai Jumpa Lagi, RANS Nusantara FC!

Daftar 3 Tim yang Terdegradasi dari BRI Liga 1 2023/2024: Sampai Jumpa Lagi, RANS Nusantara FC!
BRI Liga 1 2023/2024: Starting XI RANS Nusantara FC dalam laga Persikabo 1973 vs RANS Nusantara FC di pekan ke-18 (c) Instagram/rans.nusantara

Bola.net - RANS Nusantara FC melengkapi daftar tim yang harus terdegradasi dari BRI Liga 1 2023/2024. Hamka Hamzah dan kolega turun kasta setelah menelan kekalahan dari PSM Makassar pada laga pekan ke-34.

RANS Nusantara FC tandang ke markas PSM di Stadion Batakan pada duel hari Selasa, 30 April 2024. RANS Nusantara FC menelan kekalahan dengan skor 3-2 dari Juku Eja.

Kekalahan ini membuat RANS Nusantara FC kini berada di posisi ke-16 klasemen akhir BRI Liga 1 2023/2024. RANS Nusantara FC hanya mampu mendapat 35 poin, tertinggal dua poin dari PSS Sleman yang ada di atasnya.

RANS Nusantara FC bukan satu-satunya tim yang turun kasta dari BRI Liga 1 2023/2024. Ada dua tim lain yang juga akan berlaga di Liga 2 musim depan. Siapa dua tim itu? Simak ulasannya di bawah ini ya Bolaneters.

1 dari 4 halaman

Persikabo 1973 Juru Kunci

Persikabo 1973 Juru Kunci

Selebrasi skuad Persikabo 1973 dalam laga BRI Liga 1 melawan Bhayangkara FC, Minggu (3/12/2023). (c) Persikabo 1973 Official

Persikabo 1973 jadi tim pertama yang turun kasta dari BRI Liga 1 2023/2024. Tim berjuluk Laskar Padjadjaran itu tampil buruk sejak awal musim. Pergantian pelatih dan komposisi pemain tak mengubah banyak hal.

Persikabo 1973 hanya mampu meraih empat kemenangan dari 34 laga yang sudah dimainkan. Mereka hanya mampu mendapat 20 poin dan menjadi juru kunci klasemen.

Meskipun turun kasta, materi pemain yang dimiliki Persikabo 1973 cukup bagus. Terutama pemain lokal. Nama-nama seperti Dimas Drajad, Yandi Sofyan, dan Andy Setyo mungkin akan jadi incaran banyak klub BRI Liga 1.

2 dari 4 halaman

Bhayangkara FC, Punya Radja Nainggolan tapi Turun Kasta

Bhayangkara FC, Punya Radja Nainggolan tapi Turun Kasta

Duel pekan ke-25 BRI Liga 1 2032/2024 antara Bhayangkara FC vs PSS Sleman, Kamis 22 Februari 2024 (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Bhayangkara FC juga dipastikan degradasi dari BRI Liga 1. The Guardian memulai musim dengan sangat buruk. Mereka dengan percaya diri mengandalkan banyak pemain muda jebolan Elite Pro Academy (EPA).

Bhayangkara FC melakukan perubahan pada putaran kedua. Mereka merekrut banyak pemain top seperti Witan Sulaeman, Junior Brandao, Putu Gede, hingga Radja Nainggolan.

Namun, perubahan itu tidak banyak membawa dampak positif. Performa Bhayangkara FC masih jauh dari konsisten dan mereka akan turun kasta ke Liga 2.

3 dari 4 halaman

Daftar Peserta BRI Liga 1 2024/2025

Daftar Peserta BRI Liga 1 2024/2025

Pemain Arema FC pada laga BRI Liga 1 2023/2024 (c) PT LIB

Berikut adalah daftar peserta BRI Liga 1 musim 2024/2025:

Borneo FC
Persib Bandung
Bali United
Madura United
PSIS Semarang
Dewa United
Persik Kediri
Persis Solo
Barito Putera
Persija Jakarta
Persebaya Surabaya
PSM Makassar
Arema FC
PSS Sleman
Persita Tangerang
PSBS Biak
Semen Padang
Malut United