
Bola.net - - Sejumlah pemain sepak bola Indonesia merasa kehilangan atas meninggalnya penjaga gawang Persela Lamongan, Choirul Huda. Tak terkecuali kiper Persegres Gresik United, Choirun Nasirin yang pernah berseragam Persela junior.
Menurut Nasirin, Huda adalah sosok yang menginspirasi dirinya untuk menjadi penjaga gawang. Tidak hanya itu, pemain yang membela Persela selama 18 tahun tersebut juga menjadi sosok guru di dalam dan luar lapangan.
"Dia yang menginspirasi saya. Dia sosok yang tidak pernah capek untuk memberi masukan ketika saya melakukan kesalahan di luar dan di dalam lapangan," ungkap Nasirin kepada Bola.net.
Bahkan karena kekaguman terhadap Choirul Huda, Nasirin selalu melakukan apa yang dilakukan oleh Huda. Dirinya juga pernah punya keinginan untuk menjadi The Next Choirul Huda meskipun dulu keinginan itu hanya sebatas angan.
"Pokoknya apa yang dia pakai, dia buat di lapangan pasti saya lakukan," tegas mantan penjaga gawang Persela U-21 tersebut.
"Karena saya sangat ingin bisa dijuluki the next Choirul Huda waktu itu, meskipun itu hanya angan-angan saja," pungkasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 15 Oktober 2017 23:32
Choirul Huda Wafat, Kiper Mitra Kukar Kehilangan Sosok Kakak
-
Bola Indonesia 15 Oktober 2017 23:09
-
Bola Indonesia 15 Oktober 2017 22:33
-
Bola Indonesia 15 Oktober 2017 22:15
Bintang Semen Padang Ceritakan Insiden yang Merenggut Nyawa Choirul Huda
-
Bola Indonesia 15 Oktober 2017 21:50
Deretan Pemain Indonesia yang Meninggal Akibat Aksi Heroik di Lapangan
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 15:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:20
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:15
-
Otomotif 21 Maret 2025 14:53
-
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025 14:45
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...