Cedera Mulai Pulih, Kaharuddin Segera Gabung PSM di Surabaya

Cedera Mulai Pulih, Kaharuddin Segera Gabung PSM di Surabaya
Kaharuddin Salam (c) Apriani Landa
Bola.net - Kaharuddin Salam tidak ikut rombongan PSM Makassar karena masih harus menjalani pemulihan cedera lutut kirinya. Ia mendapat pengawasan intensif dari fisioterapis PSM, Imanuel Maulang.

Dengan perawatan yang intensif, kini kondisi winger tersebut semakin membaik. Bahkan ia sudah bisa berlari kencang yang menjadi ciri khasnya selama ini.

Fisioterapis PSM, Immanuel Maulang, mengatakan jika kondisi Kahar terus membaik. Jika sudah pulih 100 persen, Kahar akan menyusul ke Surabaya, akhir pekan ini.

"Untuk memulihkan itu, saya masih berikan porsi latihan fitness kepada Kahar. Namun, kondisinya terus membaik," kata Nuel.

"Mungkin hari Jumat ini sudah bisa ke Surabaya. Supaya bisa berlatih bersama-sama pemain lainnya," lanjut Nuel.

Kahar dipastikan masih akan absen saat PSM melawan Mitra Kukar, Jumat (7/2/2014) nanti. [initial]

 (nda/pra)