Cedera Ligamen Parah, Michael Pemulihan Ke Sydney

Cedera Ligamen Parah, Michael Pemulihan Ke Sydney
Michael William Baird (kiri) (c) Widojo
Bola.net - Perkiraan awal bahwa cedera yang dialami striker PSM Makassar Michael W Baird tidak mengkhawatirkan ternyata meleset. Pemain asal Australia ini ternyata mengalami cedera ligamen yang cukup parah.

Michael mendapatkan cedera tersebut saat PSM bertandang ke kandang Persiba Balikpapan, Sabtu (15/3). Michael, yang memang terkenal berani berduel, bertabrakan dengan pemain lawan dan ligamen medial kaki kirinya jadi korban. Dia pun harus mendapatkan perawatan khusus.

Usai dari Balikpapan, Michael menjalani tes MRI di RS Unhas. Setelah dianalisis, cedera Michael masuk kategori parah.

"Berdasarkan hasil MRI dan analisis tim medis PSM, memang kondisi cedera Michael cukup parah. Untuk mempercepat pemulihan, manajemen, tim medis, dan pemain yang bersangkutan (Michael), telah melakukan diskusi untuk mencari jalan yang terbaik," ujar Media Officer PSM, Andi Widya Syadzwina, Sabtu (22/3).

Keputusan pun diambil, Michael akan pulang kampung ke Australia untuk menjalani treatment khusus di Sydney. Ini untuk mempercepat proses pemulihan cederanya

Wina mengakui, Michael sangat membantu manajemen dengan berusaha bersama-sama mencarikan solusi terbaik untuk mempercepat proses pemulihan.

"Michael telah mengirimkan hasil MRI-nya ke ahli fisioterapi di Sydney dan dia akan ditangani oleh tim fisioterapi dari Sydney FC," ujar Wina.

Michael yang tidak ingin berlama-lama dibekap cedera berangkat ke Sydney, Australia, hari ini, Sabtu (22/3). Manajemen PT PSM sudah memberikan izin padanya. (nda/gia)