Bunuh Diri Zaenuri, Arema Gagal Kalahkan Persela

Bunuh Diri Zaenuri, Arema Gagal Kalahkan Persela
(c) liga-indonesia.id

Bola.net - - Arema FC gagal menunjukkan taji pada laga perdana mereka di Grup E Piala Presiden 2018. Menjamu Persela Lamongan di Stadion Gajayana Malang, Sabtu , skuat besutan Joko Susilo ini tertahan dengan skor 2-2.

Arema unggul 2-0 lewat gol Thiago Furtuoso menit 2 dan Dendi Santoso menit 12. Persela lalu menipiskan selisih skor melalui Alessandro Celin menit 80. Saat injury time, Persela menyamakan kedudukan berkat gol bunuh diri .

Arema langsung menggebrak begitu laga dimulai. Upaya ini terbayar kontan kala Thiago Furtuoso membawa mereka unggul kala laga baru berjalan dua menit.

Memanfaatkan umpan silang Dendi Santoso, Thiago menendang bola sembari salto. Dwi Kuswanto yang coba terbang menyelamatkan gawangnya tak bisa menggapai bola yang meluncur deras ke gawangnya.

Tertinggal satu gol, Persela coba membalas. Mengandalkan kecepatan pemain muda mereka, Laskar Joko Tingkir berupaya membongkar pertahanan Arema.

Sebaliknya, Arema sendiri tak mau begitu saja mengendorkan tensi permainan. Mereka terus menekan pertahanan tim tamu.

Upaya Arema berbuah gol lagi pada menit 12. Memanfaatkan terpelesetnya Gusti Rustiawan, Dendi Santoso menusuk sisi kiri pertahanan Persela dan melepas sepakan ke tiang jauh. Lagi-lagi Dwi Kuswanto harus rela gawangnya dibobol.

Enam menit berselang giliran Rodrigo dapat peluang apik menambah keunggulan Arema. Namun, pemain belakang Persela sigap menghalau tusukan gelandang asal Brasil tersebut.

Persela sempat mendapat peluang memperkecil ketertinggalan melalui Gaston Castano pada menit 21. Namun, sepakan pemain asal Argentina tersebut masih melenceng dari sasaran.

Usai water break babak pertama, Arema sempat berpeluang menambah gol melalui gempuran Dendi Santoso dan Thiago. Namun, pemain belakang Persela kali ini sigap menghadang pergerakan dua pemain Arema tersebut.

Menit 37, Thiago mendapat peluang usai tinggal berhadapan dengan penjaga gawang Persela, Dwi Kuswanto. Namun, alih-alih mencetak gol, pemain asal Brasil ini justru mendapat kartu kuning karena melanggar Dwi.

Tiga menit berselang, giliran Persela kembali mendapat peluang memperkecil ketertinggalan mereka usai Fahmi Al-ayyubi menaklukkan Joko Ribowo. Beruntung bagi Arema, Syaiful Indra Cahya sukses menghalau bola sebelum melewati garis gawang.

Awal babak kedua, Persela berupaya menambah daya dobrak dengan memasukkan Alessandro Celin dan Dicky Prayoga. Dua pemain ini menggantikan Guntur Triaji dan Fahmi Al-ayyubi.

Masuknya dua pemain ini sempat mengubah permainan Persela. Serangan-serangan skuat besutan Aji Santoso kian kerap merongrong pertahanan tuan rumah.

Alih-alih mencetak gol, gawang Persela justru nyaris kebobolan pada menit 57. Namun, pemain belakang Persela sukses menghalau sepakan Dedik Setiawan yang meluncur deras ke gawang.

Menit 64, Arema kembali nyaris mencetak gol melalui sepakan Dendi Santoso. Namun, kali ini bola melambung tinggi di atas mistar gawang Dwi Kuswanto.

Jelang water break babak kedua, Persela dan Arema terlibat jual beli serangan. Namun, kondisi lapangan yang becek membuat aliran bola kedua tim kerap tersendat. Bahkan, tak jarang, para pemain kedua tim tersebut kesulitan menjaga keseimbangannya di lapangan yang licin.

Menit 78, Dicky Prayoga mengancam gawang Arema via eksekusi sepakan bebasnya. Namun, Joko Ribowo jeli membaca arah bola dan bisa mengantisipasi bola yang melaju ke pojok kiri atas gawangnya.

Persela akhirnya mampu memperkecil kekalahan mereka pada menit 81. Alessandro Celin sukses menerobos kotak penalti Arema dan menaklukkan Joko Ribowo dari jarak dekat.

Sukses memperkecil jarak, Persela kian terlecut. Beberapa kali mereka coba membahayakan pertahanan tuan rumah, tapi upaya Gaston Castano dan kawan-kawan selalu kandas.

Namun, keberuntungan Persela berubah pada injury time. Berupaya menghalau sepakan pemain Persela, pemain belakang Arema FC, M Zaenuri justru membobol gawang sendiri

Usai gol ini, wasit Untung langsung meniup peluit panjang tanda laga usai.(den/gia)