Bulan Puasa, Pemain PS TNI Dilarang Makan Sambal

Bulan Puasa, Pemain PS TNI Dilarang Makan Sambal
Abduh Lestaluhu (c) Fitri Apriani
- Klub peserta Indonesian Soccer Championship (ISC) 2016, PS TNI, memiliki aturan khusus dimana pemain dilarang memakan sambal selama bulan puasa. Meskipun diakui sebagai hal yang sulit,  bek PS TNI Abduh Lestaluhu mengaku akan menjalankan aturan tersebut.


"Makanan yang dilarang dikonsumsi selama bulan palingan sambal saja. Padahal saya doyan sekali makan sambel," ujar Abduh saat dihubungi , Rabu (8/6).


"Tapi puasa ini agak di kurangin makan sambalnya," tambahnya.


Abduh mengaku, kesukaannya memakan sambel sudah dilakukan sejak dia masih memperkuat Persija Jakarta. Pemain asal Tulehu itu pun memiliki menu sambal yang menjadi favoritnya, yakni sambel terasi.


"Dulu waktu di Persija sering sekali ngerujak sama Ramdani Lestaluhu dan Andritany. Semenjak itu saya jadi seneng makan sambal," tutur Abduh.


Meski sedang menjalani ibadah puasa, Abduh mengaku tetap semangat mengikuti latihan bersama PS TNI. Pasalnya, pelatih memberikan menu latihan yang tidak terlalu keras.


Selain itu, para pengawa PS TNI juga selalu diberikan amunisi ketika sahur dan buka puasa. "Setiap sahur dan buka puasa kami selalu minum vitamin agar tetap fit saat puasa," pungkas mantan pemain Persija itu. [initial]


 (fit/asa)