
Bola.net - Tim nasional Indonesia senior kini dipastikan tidak bisa bersantai-santai. Hal tersebut, karena adanya sederet laga uji coba internasional yang sudah diagendakan Badan Tim Nasional (BTN).
Tidak tanggung-tanggung, Timnas senior memiliki agenda uji coba internasional hingga bulan Oktober 2014. Namun, kondisi tersebut, berbeda dengan Timnas U-23 yang dipersiapkan tampil di ajang SEA Games 2013.
"Tidak hanya dipercaya menangani Timnas senior, pelatih asal Argentina Luis Manuel Blanco akan menangani Timnas U-23. Namun, kami belum memiliki jadwal uji coba Timnas U-23," ujar Ketua Bidang Marketing dan Hubungan Luar Negeri BTN, Rudolf Paulus Yesayas.
"Kami terus berkoordinasi dengan manajer Timnas U-23, Edi Nurindra. Namun, belum menemui titik temu. Jika sudah, maka agenda uji coba Timnas U-23 baru bisa ditetapkan," sambungnya.
Alhasil, tidak hanya Timnas senior yang tengah bermasalah terkait kepastian pelatih. Begitupun, dengan Timnas U-23. BTN, Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) dan Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas (Satlak Prima) dipastikan menemukan perdebatan sengit dalam menentukan pelatih.
Buktinya, BTN kini mengajukan Luis Manuel Blanco. Sedangkan PSSI, merekomendasikan Aji Santoso. Sedangkan Satlak Prima, merekomendasikan Rahmad Darmawan dan Aji Santoso. (esa/mac)
Tidak tanggung-tanggung, Timnas senior memiliki agenda uji coba internasional hingga bulan Oktober 2014. Namun, kondisi tersebut, berbeda dengan Timnas U-23 yang dipersiapkan tampil di ajang SEA Games 2013.
"Tidak hanya dipercaya menangani Timnas senior, pelatih asal Argentina Luis Manuel Blanco akan menangani Timnas U-23. Namun, kami belum memiliki jadwal uji coba Timnas U-23," ujar Ketua Bidang Marketing dan Hubungan Luar Negeri BTN, Rudolf Paulus Yesayas.
"Kami terus berkoordinasi dengan manajer Timnas U-23, Edi Nurindra. Namun, belum menemui titik temu. Jika sudah, maka agenda uji coba Timnas U-23 baru bisa ditetapkan," sambungnya.
Alhasil, tidak hanya Timnas senior yang tengah bermasalah terkait kepastian pelatih. Begitupun, dengan Timnas U-23. BTN, Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) dan Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas (Satlak Prima) dipastikan menemukan perdebatan sengit dalam menentukan pelatih.
Buktinya, BTN kini mengajukan Luis Manuel Blanco. Sedangkan PSSI, merekomendasikan Aji Santoso. Sedangkan Satlak Prima, merekomendasikan Rahmad Darmawan dan Aji Santoso. (esa/mac)
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 27 Maret 2013 16:35
-
Tim Nasional 27 Maret 2013 16:03
-
Bola Indonesia 27 Maret 2013 10:15
-
Tim Nasional 26 Maret 2013 19:39
-
Tim Nasional 26 Maret 2013 19:00
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 21:16
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 21:00
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:48
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:40
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:28
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 20:18
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...