BSU Dihimbau tak Lakukan Banding

BSU Dihimbau tak Lakukan Banding
Bhayangkara Surabaya United (c) Dani Rizki
- Mantan manajer Persebaya Surabaya, Arif Affandi tak sepakat dengan rencana bos Bhayangkara Surabaya United (BSU) Gede Widiade tentang upaya untuk melakukan banding atas keputusan Pengadilan Niaga Surabaya.


Memang, PT Mitra Muda Inti Berlian (MMIB) sebagai badan hukum Bhayangkara SU baru saja mengalami kekalahan di pengadilan. Gugatannya atas nama dan logo Persebaya ditolak oleh majelis hakim.


Dengan demikian, hak atas nama dan logo Persebaya masih dipegang oleh PT Persebaya Indonesia (PI). Tak puas dengan keputusan pengadilan, Gede sudah mengutarakan niatnya untuk banding atau mengajukan kasasi.


Rencana inilah yang tak disepakati oleh Arif. "Menurut saya kalau kedua-duanya memikirkan Surabaya, mestinya satu, tidak perlu gugat-menggugat. Kedua, basisnya adalah yang eksis," ucap Arif.


"Saya selalu mengatakan bahwa sepakbola adalah produknya tim. Klub itu produknya tim," imbuh mantan Wakil Walikota Surabaya ini. [initial]


 (faw/hsw)