BSU Beberkan Kunci Kemenangan Atas PSM

BSU Beberkan Kunci Kemenangan Atas PSM
Ibnu Grahan (kanan) (c) ISC
- Sabar menjadi kunci kemenangan Bhayangkara Surabaya United (BSU) atas PSM Makassar dengan skor 2-1, Senin (25/7) malam di Stadion Andi Mattalata. Tambahan tiga poin membuat Evan Dimas Darmono dan kawan-kawan membuat mereka mengamankan posisi tiga klasemen sementara.


Pelatih BSU, Ibnu Grahan dalam perbincangan dengan Bola.net usai pertandingan, sangat mensyukuri kemenangan ini. "Kami bersyukur bisa mendapat poin. Semoga ini memberi dampak positif di pertandingan selanjutnya," kata Ibnu usai laga.


Bapak tiga putra ini membeberkan kunci kemenangan BSU atas Juku Eja, julukan PSM Makassar. Menurut Ibnu, sabar adalah kunci utama. "Kita tadi main sabar dalam organisasi pertahanan. Jarak antar pemain dan keseluruhan tim terkoordinir," ulasnya.


"Kita bisa atur irama kapan build up dan kapan counter attack ketika menang bola," imbuh Ibnu. Pada pertandingan tadi, dua gol BSU dicetak Thiago Furtuoso menit ke-67 dan Khairallah Abdelkbir menit ke-70. Sedangkan gol balasan PSM diceploskan Ardan Aras menit ke-85. [initial] (faw/asa)