BRI Liga 1: Pelatih Persik Kediri Nilai Arema FC sebagai Tim Bertabur Bintang

BRI Liga 1: Pelatih Persik Kediri Nilai Arema FC sebagai Tim Bertabur Bintang
Pelatih Persik Kediri, Divaldo Alves (tengah) (c) Dok. Persik Kediri

Bola.net - Divaldo Alves membeber analisisnya ihwal kekuatan Arema FC, yang akan menjadi lawan anak asuhnya pada lanjutan BRI Liga 1 2022/2023. Pelatih Persik Kediri ini menilai Arema FC dipenuhi pemain-pemain dengan kualitas di atas rata-rata.

"Arema punya pemain-pemain bagus. Di sektor stopper, mereka punya Sergio Silva. Sayap kiri mereka yang bernomor punggung 30 (Ilham Udin Armaiyn, red), juga bagus. Penyerang mereka yang mencetak gol lawan Persib Bandung (Dedik Setiawan, red) memiliki teknik tinggi. Finishingnya juga bagus. Pemain mereka asal Jepang (Renshi Yamaguchi, red) juga bagus," papar Divaldo Alves.

"Yang pasti, Arema FC punya banyak pemain bagus," sambungnya.

Selain para pemain tersebut, Divaldo menilai ada lagi pemain bintang di skuad Arema yang wajib diwaspadainya. Pemain tersebut, sambung pelatih asal Portugal ini, adalah Abel Camara.

"Abel Camara adalah pemain Portugal. Saya tahu, ia dari Liga Portugal," sambungnya.

Arema FC akan menghadapi Persik Kediri pada laga pekan kesepuluh BRI Liga 1 2022/2023. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Brawijaya Kediri, Sabtu (17/09) sore WIB.

Saat ini, Arema FC berada di peringkat sepuluh klasemen sementara. Mereka mengoleksi sebelas poin dari sembilan laga. Sementara, Persik Kediri masih terdampar di dasar klasemen. Macan Putih -julukan Persik Kediri- baru mengoleksi tiga angka dari sembilan laga.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 1 halaman

Tak Gentar

Meski Arema merupakan tim bertabur bintang, Divaldo memastikan bahwa timnya tak gentar. Bahkan, menurut pelatih berusia 44 tahun tersebut, mereka mematok target tiga poin pada laga akhir pekan ini.

"Kami menargetkan meraih kemenangan. Kami sudah dua kali mendapat hasil imbang sebelumnya. Saat ini waktu bagi kami meraih kemenangan," tegas Divaldo.

"Arema memang punya tim bagus, tapi kami sudah persiapkan diri dengan baik," ia menandaskan.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)