BRI Liga 1: Hadapi Persipura, 2 Pemain Persija Masih Absen

BRI Liga 1: Hadapi Persipura, 2 Pemain Persija Masih Absen
Braif Fatar (c) Bola.com/Adreanus Titus

Bola.net - Dua penggawa Persija Jakarta, Braif Fatari dan Novri Setiawan masih absen di BRI Liga 1 2021/2022 yang disiarkan Indosiar. Keduanya belum pernah diturunkan hingga pekan kedua.

Nah untuk pekan ketiga, Braif dan Novri juga belum bisa dimainkan. Pada Minggu (19/9) ini, Persija dijadwalkan berhadapan dengan Persipura Jayapura di Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang.

Keduanya harus menepi dari lapangan hijau karena sedang pemulihan. Sebelumnya, Braif mengalami cedera di otot pahanya, sementara Novri menderita strain pada betis kirinya.

"Untuk Braif belum memungkinkan untuk dimainkan karena masih ada sedikit cedera. Mungkin setelah jeda internasional baru bisa main," ujar pelatih Persija, Angelo Alessio, saat sesi jumpa pers virtual, Sabtu (18/9).

"Novri dia bahkan lebih lama dari Braif. Dia juga belum bergabung dalam latihan sebulan ini," katanya menambahkan.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters

1 dari 1 halaman

Persiapan Maksimal

Angelo Alessio lantas mengungkapkan kesiapan timnya untuk laga kontra Persipura. Ia menegaskan, anak asuhnya sudah siap tempur meski belum mendapatkan hasil positif di dua laga awal BRI Liga 1 2021/2022.

Seperti diketahui, Persija hanya mampu bermain imbang pada pekan pertama dan kedua. Rinciannya, seri 1-1 dengan PSS Sleman dan 2-2 kontra PSIS Semarang.

"Tim sudah lakukan persiapan semaksimal mungkin apalagi sebenarnya dua pertandingan lalu, sangat disayangkan terutama saat melawan PSIS itu bukan hasil yang diharapkan. Tapi sekarang kami sudah siap melawan Persipura," tuturnya.

"Mengenai kondisi tim semua dalam kondisi baik, tidak ada yang cedera. Seperti yang dijelaskan sebelumnya ada beberapa seperti Braif Fatari belum bisa main, tapi secara keseluruhan tim cukup bagus," imbuh Angelo Alessio.

(Bola.net/Fitri Apriani)