BRI Liga 1: Arema FC Optimistis Raih Hasil Positif Lawan Persis Solo

BRI Liga 1: Arema FC Optimistis Raih Hasil Positif Lawan Persis Solo
Joko Susilo (c) Bola.com/Iwan Setiawan

Bola.net - Joko Susilo angkat bicara soal laga antara anak asuhnya dan Persis Solo, dalam lanjutan BRI Liga 1 2022/2023. Pelatih Arema FC ini mengaku optimistis timnya akan meraih hasil baik pada laga tersebut.

"Kami tahu catatan pertandingan kami kurang baik dalam tiga sampai empat pertandingan terakhir. Kami evaluasi dan mencoba untuk memperbaiki semuanya," kata Joko.

"Kami punya keyakinan besok bisa jauh lebih baik dari empat laga sebelumnya," ia menambahkan.

Arema FC akan menghadapi Persis Solo pada laga lanjutan BRI Liga 1 2022/2023. Laga ini akan dihelat di Stadion Maguwoharjo Sleman, Rabu (15/03) besok.

Saat ini, Arema FC menempati posisi 12 klasemen sementara. Mereka mengoleksi 33 angka dari 26 laga. Sementara, Persis Solo berada di peringkat kesepuluh klasemen saat ini. Mereka mengumpulkan 36 poin dari 20 pertandingan.

Menurut Joko, timnya memiliki modal apik jelang laga ini. Mereka bisa menurunkan komposisi pemain terbaik menghadapi Persis Solo.

"Alhamdulillah, semua pemain berada dalam kondisi siap," ujar pelatih berlisensi AFC Pro tersebut.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 1 halaman

Harus Berbenah

Sementara itu, gelandang Arema FC, Jayus Hariono, menegaskan bahwa Arema tak boleh tinggal diam dengan kondisi mereka saat ini. Mereka, sambung pemain kelahiran Bogor tersebut, harus segera berbenah dan bangkit.

"Kami harus memperbaiki diri dan evaluasi," tutur Jayus.

"Kami harus bisa menghadapi berbagai tekanan agar bisa mendapat tiga poin pada laga-laga berikutnya," tandasnya.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)