BRI Liga 1: Aji Santoso Lupakan Kenangan Manis Bersama PSM Makassar

BRI Liga 1: Aji Santoso Lupakan Kenangan Manis Bersama PSM Makassar
Pelatih Persebaya Surabaya di BRI Liga 1, Aji Santoso. (c) Bola.com/Aditya Wani

Bola.net - Persebaya Surabaya akan menghadapi PSM Makassar pada pekan ketiga BRI Liga 1 2021/2022. Pertandingan dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (18/09/2021) pukul 18.15 WIB.

Bagi pelatih Persebaya, Aji Santoso, pertandingan ini merupakan laga emosional. Karena semasa menjadi pemain, Aji pernah berseragam PSM Makassar dan meraih gelar juara bersama Juku Eja.

Namun, kenangan manis tersebut tidak akan mengurangi keseriusan Aji dalam menyiapkan tim Persebaya untuk menghadapi PSM. Dia akan meminta pemainnya tampil fight untuk meraih hasil positif.

"Saya juga mantan pemain PSM yang dulu membawa PSM juara, tetapi sekarang saya bernaung di Persebaya," kata Aji Santoso, Rabu (15/09/2021).

"Jadi saya tetap akan seratus persen pasti fight untuk Persebaya karena pertandingan besok juga pertandingan yang sangat penting buat Persebaya," tegasnya.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 2 halaman

Pantang Remehkan PSM

Aji juga meminta anak asuhnya untuk tidak memandang remeh PSM Makassar. Meskipun banyak pihak yang mengunggulkan Persebaya sebagai pemenang.

"Justru itu nanti membahayakan, menurut saya PSM juga tim kuat, jadi menurut saya pasti ramai pertandingan nanti. Saya juga harus antisipasi, harus waspada terhadap kekuatan PSM," Aji menambahkan.

"Saya dan pemain tidak boleh menganggap remeh karena masih pertandingan ketiga, perjalanan masih panjang, belum ada tim yang superior," tegasnya.

Bahkan, absennya penjaga gawang PSM, Himansyah, tidak dianggap keuntungkan oleh Aji Santoso. Karena bagi dia, penggantinya juga tidak kalah bagus.

"Menurut saya kemarin penggantinya juga cukup bagus, jadi enggak ada keuntungan dari situ, karena PSM sendiri tim bagus," jelas mantan pelatih Arema FC itu.

2 dari 2 halaman

Matangkan Taktik

Sementara itu, yang menjadi fokus Persebaya dalam persiapan menghadapi PSM Makassar adalah pembenahan taktikal. Bahkan, dalam dua hari terakhir dia fokus pada hal itu.

"Latihan hari ini latihan taktikal menuju pertandingan hari Sabtu lawan PSM nanti, dua hari kami latihan taktikal, kemarin dan hari ini," tandasnya.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)