BRI Liga 1 2021/2022: Arema FC Siap Tempur Kontra Persipura Jayapura

BRI Liga 1 2021/2022: Arema FC Siap Tempur Kontra Persipura Jayapura
Arema FC di BRI Liga 1 2021/2022 (c) Bola.com/Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Eduardo Almeida angkat bicara ihwal kesiapan anak asuhnya jelang laga lanjutan BRI Liga 1 2021/2022, kontra Persipura Jayapura. Pelatih Arema FC ini mengaku timnya sudah siap tempur jelang laga tersebut.

"Kami dalam kondisi baik," ucap Almeida, dalam sesi konferensi pers jelang laga, Kamis (27/01).

"Dalam masa persiapan, kami membagi tim menjadi dua grup. Semua pemain bersikap profesional. Mereka mengikuti semua instruksi tim pelatih, khususnya soal latihan. Jadi, saya rasa, kondisi mereka akan siap untuk bermain pada laga besok," sambungnya.

Arema FC akan menghadapi Persipura Jayapura dalam laga lanjutan Bri Liga 1 2021/2022. Laga ini akan dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Jumat (28/01).

Saat ini, Arema FC berada di peringkat kedua klasemen sementara. Mereka mengoleksi 41 poin dari 20 pertandingan. Sementara, Persipura Jayapura berada di posisi 15 klasemen. Mutiara Hitam mengoleksi 18 angka dari 20 laga.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Laga Sulit

Laga Sulit

Persipura Jayapura di BRI Liga 1 2021/2022 (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Kendati posisi anak asuhnya di klasemen lebih baik ketimbang Persipura, Almeida tak mau jemawa. Pelatih asal Portugal ini menilai bahwa laga tersebut tetaplah akan menjadi pertandingan sulit bagi timnya.

"Pertandingan besok adalah satu lagi pertandingan sulit dalam kompetisi ini," aku Almeida.

"Jadi, kami akan lakukan segalanya untuk bisa bermain bagus dan mendapat tga poin, yang merupakan hal terpenting bagi kami," ia menambahkan.

2 dari 3 halaman

Bidik Tiga Poin

Bidik Tiga Poin

Tim-tim peserta BRI Liga 1 2021/2022 (c) Bola.com/Adreanus Titus

Sementara itu, kesiapan Arema jelang laga kontra Persipura juga diungkapkan oleh Jayus Hariono. Gelandang Arema FC ini mengaku timnya siap tempur dan membidik tiga poin pada laga tersebut.

"Alhamdulillah, kondisi kami bagus. Kami juga sudah mempersiapkan diri dalam latihan," kata Jayus.

"Insyaallah, kami siap bertanding untuk meraih tiga poin besok," ia menambahkan.