Bonek Tak Perlu Khawatir, Persebaya Tetap Perjuangkan TMS

Bonek Tak Perlu Khawatir, Persebaya Tetap Perjuangkan TMS
Bonek gelar aksi turun ke jalan. (c) Mustopa

Bola.net - - Manajemen Persebaya Surabaya memastikan akan tetap memperjuangkan akun Transfer Matching System (TMS) yang dipakai Bhayangkara FC. Sebab mau tidak mau setiap klub harus punya akun tersebut untuk transfer pemain.

Sehingga tanpa adanya permintaan Bonek dalam aksi longmarch beberapa waktu lalu. Manajemen tetap akan berjuang untuk memiliki TMS. Apalagi setelah final Liga 2 sebenarnya masalah itu sudah dibicarakan oleh PSSI dengan manajemen.

Tetapi sekalipun nantinya Persebaya sudah memiliki TMS, pihaknya tidak akan mengumbarnya kepada publik. Sebab tindakan tersebut merupakan sesuatu yang dilarang dan klub akan mendapatkan denda jika mempublikasikannya.

"Sejak awal, begitu selesai final, kira-kira jarak beberapa hari sudah dihubungi bahwa akan ada meeting mengenai TMS hanya disuruh nunggu undangan resmi," ungkap Manajer Persebaya, Chairul Basalamah kepada Bola.net.

"Dan undangan resmi sudah ada, kita dapat jatahnya tanggal berapa sudah ada, karena bergantian. Tapi sekali lagi kita gak mungkin upload apapun, karena itu tidak boleh. Itu sifatnya rahasia," imbuhnya.

Dijelaskan pria asal Rungkut, Surabaya itu, jika selama ini beredar gambar pemakaian TMS Persebaya oleh Bhayangkara FC, pihak Bhayangkara harus membayar denda karena akun TMS sifatnya rahasia. Sehingga tidak boleh difoto dan disebarluaskan.