
Bola.net - - Suporter Persebaya Surabaya, Bonek meminta manajemen merevisi harga single tiket pertandingan kandang klub berjuluk Bajul Ijo tersebut yang ditetapkan Rp. 50 ribu untuk satu kali pertandingan.
Menurut salah satu pentolan Bonek, Saiful Antoni, harga tersebut sangat membebani para suporter. Padahal, sebagian besar mereka merupakan kalangan menengah ke bawah yang mayoritas pelajar dan mahasiswa.
"Harga Rp 50 ribu sangat menguras kantong kawan-kawan (suporter bonek - red) belum lagi biaya transportasi, belum lagi untuk makannya," ungkap Saiful kepada , Sabtu (8/4).
Apalagi harga tersebut sangat jauh selisihnya dengan harga tiket terusan atau Bonek Card yakni Rp 200 ribu untuk 7 pertandingan. Padahal menurut Saiful, idealnya harga tiket untuk pertandingan Liga 2 sebesar Rp 30 ribu sampai Rp 35 ribu.
"Saya tahu keinginan manajemen ini mengarahkan bonek untuk memiliki Bonek Card. Tapi tidak harus seperti itu, butuh tahapan atau proses," imbuhnya.
Saiful juga memahami bahwa sepak bola Indonesia sudah mengarah ke sepak bola industri. Tapi ia juga meminta manajemen melihat ke bawah sehingga tidak terburu-buru untuk menetapkan harga tiket yang selangit.
"Sepakbola adalah olahraga rakyat, sesuaikan dengan kantong rakyat khususnya suporter," tegasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 6 April 2017 16:28
-
Bola Indonesia 2 April 2017 11:34
-
Bola Indonesia 2 April 2017 09:42
-
Bola Indonesia 1 April 2017 14:16
-
Bola Indonesia 27 Maret 2017 16:49
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 02:07
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 01:44
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 24 Maret 2025 01:15
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 00:49
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 00:39
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...