Boaz Solossa Puji Kekuatan Arema Cronus

Boaz Solossa Puji Kekuatan Arema Cronus
Boaz Solossa (c) ISC
- Sebuah pujian dilontarkan Boaz Solossa pada Arema Cronus jelang laga antara Persipura Jayapura dan klub berlogo singa mengepal dalam perisai ini. Menurut kapten tim Persipura Jayapura tersebut, kekuatan Arema Cronus sama sekali tak bisa dipandang remeh.


"Saat ini, mereka adalah pemuncak klasemen," ujar Boaz.


"Mereka sangat kuat di semua lini," sambungnya.


Persipura bakal menantang Arema Cronus pada laga pekan kedelapan Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu (26/06) mendatang.


Laga ini sebelumnya dijadwalkan bakal dihelat di kandang Persipura Jayapura. Namun, karena kondisi keamanan tak kondusif, pertandingan dipindah ke kandang Arema Cronus.


Lebih lanjut, Boaz menyoroti komposisi pemain yang kini dimiliki Arema Cronus. Menurutnya, klub besutan Milomir Seslija ini memiliki kedalaman skuat yang mumpuni.


"Semua pemain Arema harus diwaspadai. Namun, saya yakin, pelatih memiliki strategi sendiri untuk laga tersebut," tandasnya. [initial] (den/asa)