
"Saya senang Boaz kembali ke tim. Ini bukan kembali," ujar Pelatih Persipura, Jafri Sastra, pada .
"Di sini adalah rumah Boaz. Istilahnya, ia pulang. Kapanpun, ia bakal disambut dengan bahagia di sini," sambungnya.
Sebelumnya, Boaz Solossa akhirnya kembali bergabung dengan Persipura Jayapura sebelum Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016. Sebelumnya, ia memperkuat Pusamania Borneo FC di ajang turnamen beberapa waktu lalu. Kemudian, penyerang langganan Tim Nasional Indonesia ini sempat bertualang di Liga Timor Leste, bersama Carsae FC.
Sementara itu, Jafri mengaku kembalinya Boaz bakal membawa keuntungan bagi Persipura. Klub tersebut, menurut eks Pelatih Semen Padang ini, bakal kian kuat dengan kehadiran Boaz.
"Secara skill, saya tidak perlu komentar lagi. Semua sudah tahu bagaimana mumpuninya skill Boaz. Ia salah satu yang terbaik di Indonesia," tutur Jafri.
"Selain itu, Boaz merupakan sosok pemimpin di tim ini. Saya berharap ia juga bisa membimbing adik-adiknya, pemain muda kami, agar bisa matang dalam kompetisi ini," tandas pelatih yang membawa Mitra Kukar menjuarai Piala Jenderal Soedirman tersebut. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 26 April 2016 19:35
Jadi Salah Satu Unggulan di ISC, Bikin Persipura Termotivasi
-
Bola Indonesia 26 April 2016 19:20
-
Bola Indonesia 26 April 2016 16:52
-
Bola Indonesia 26 April 2016 16:46
-
Bola Indonesia 25 April 2016 19:38
Ini Kata Pelatih Arema Cronus Tentang Persaingan di ISC 2016
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 14:59
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 13:59
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 13:49
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:21
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:03
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...